Mengatasi Masalah Rambut Berketombe
Posted on 20 Nov 2012 at 10:25am
Mengatasi rambut Berketombe dengan Cara Alami
Ada beberapa cara alami yang bisa anda gunakan untuk mengatasi masalah rambut berketombe. Cara ini menjadi pilihan bagi banyak wanita karena selain lebih murah, cara alami ini juga tidak akan menimbulkan efek samping sama sekali.Cara pertama yang bisa anda pilih adalah dengan menggunakan jeruk nipis. Bahan yang satu ini sangat mudah untuk ditemui di pasar tradisional maupun supermarket. Cara penggunaannya sangatlah mudah. Anda hanya perlu memeras dua buah jeruk nipis dan mengoleskan hasil perasan tersebut ke kulit kepala anda. Kemudian pijat-pijat secara lembut dan kemudian siram kepala anda dengan campuran air dan satu sendok makan perasan jeruk nipis. Diamkan selama beberapa menit, kemudian bilas dengan air bersih.
Cara yang kedua adalah dengan menggunakan soda kue. Bahan ini tidak hanya berguna saat anda membuat kue, tetapi anda juga bisa menggunakannya untuk membunuh bakteri dan jamur penyebab ketombe. Caranya adalah dengan menggosokkan soda kue ke rambut anda yang sudah dikeramas dengan bersih kemudian bilas sampai bersih.
Cara yang terakhir adalah dengan menggunakan sage tea. Jenis teh yang satu ini terbukti ampuh untuk membunuh jamur dan bakteri yang dapat menyebabkan ketombe pada kulit kepala anda. Minyak esensial yang terdapat dalam teh ini dapat membantu anda mengurangi ketombe dan juga
memperbaiki rambut anda yang rusak. Caranya sangat mudah. Anda tinggal mencuci rambut anda dengan shampoo biasa dan kemudian bilas sampai bersih. Lalu aplikasikan kondisioner dan bilaslah menggunakan air hangat. Terakhir, bilaslah rambut anda yang sudah bersih dengan sage tea dingin.
Mengatasi Rambut Berketombe dengan Produk Khusus
Selain mengatasi ketombe dengan cara-cara alami, anda juga bisa menghilangkan ketombe yang ada di kulit kepala anda dengan menggunakan produk-produk khusus yang memang didesain untuk merawat kesehatan rambut. Produk-produk seperti ini akan membantu anda menghilangkan secara cepat dan anda bisa mendapatkannya di supermarket atau di apotek. Harganya lebih mahal dibandingkan dengan cara-cara alami, tetapi jika cocok dengan kulit kepala anda hasil yang diberikan akan lebih cepat ketimbang cara alami. Jika tidak cocok, penggunaan produk-produk seperti ini akan menimbulkan iritasi dan dapat menyebabkan ketombe anda justru bertambah banyak. Efek sampinglain yang mungkin muncul adalah rambut anda bisa menjadi kering dan bercabang, karena biasanya produk-produk tersebut mengandung bahan kimia yang keras.
Sumber: Mengatasi Masalah Rambut Berketombe | Lovira.com http://lovira.com/mengatasi-masalah-rambut-berketombe/#ixzz2J4Ay6Arm
Follow us: @loviracom on Twitter | loviracom on Facebook
0 komentar:
Posting Komentar